Pertama Kali di Indonesia, Pelatihan dan Sertifikasi Pemandu Gunung Resmi Dibuka di BLK Semarang 1 - Asosiasi Pemandu Gunung Indonesia

Pertama Kali di Indonesia, Pelatihan dan Sertifikasi Pemandu Gunung Resmi Dibuka di BLK Semarang 1

Semarang, 22 April 2025 — APGI Jawa Tengah bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Semarang 1 dalam pengembangan sumber daya manusia pa...


Semarang, 22 April 2025 — APGI Jawa Tengah bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Semarang 1 dalam pengembangan sumber daya manusia pada sektor pariwisata dengan menyelenggarakan Pelatihan Pemandu Wisata Gunung yang secara resmi dibuka oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Bapak H. Taj Yasin Maimoen di aula Kantor BLK Semarang 1


Selain itu acara pembukaan pelatihan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jawa Tengah Bp Abdul Azis, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jawa Tengah Uswatun Hasanah, Kepala BLK Semarang 1 Siti Zubaedah, Seluruh Instruktur yang bertugas dan peserta

Dalam sambutannya, Kepala BLK Semarang menegaskan pentingnya peran pemandu gunung dalam memastikan keselamatan, kenyamanan, dan kepuasan wisatawan dalam kegiatan pendakian.


“Pelatihan ini tidak hanya fokus pada keterampilan teknis seperti navigasi, pertolongan pertama, dan manajemen risiko, tetapi juga pada aspek pelayanan, komunikasi, serta pelestarian lingkungan,” ujarnya.

Pelatihan ini diikuti oleh 16 peserta dengan jumlah pendaftar 272 orang dari berbagai daerah di Jawa Tengah dan akan berlangsung selama 15 hari dengan porsi 12 hari pelatihan materi berbasis SKKNI, 2 hari pelatihan lapangan, 1 hari proses sertifikasi. Selama qpelatihan, peserta akan mendapatkan pembekalan teori di kelas, dilanjutkan dengan praktik lapangan di kawasan pegunungan sekitar Jawa Tengah, seperti Gunung Ungaran

Program ini diharapkan dapat mencetak pemandu gunung yang kompeten dan bersertifikat, serta mampu meningkatkan standar layanan wisata alam di Indonesia. “Kami berharap para peserta dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya dan nantinya mampu menjadi ujung tombak dalam industri pariwisata petualangan yang aman dan berkelanjutan,” tutup Kepala BLK.

Dengan dibukanya pelatihan ini, BLK Semarang turut mendukung pengembangan sektor pariwisata lokal dan membuka peluang kerja baru bagi generasi muda yang mencintai alam dan petualangan.

Putra-Adifa

Out Trusted Partners

  • APGI 2025 - 2028